Kisah Legenda Bulu Tangkis Tony Gunawan yang Pindah ke AS Usai Raih Medali Emas Olimpiade untuk Indonesia

8 hours ago 6

Kisah Legenda Bulu Tangkis Tony Gunawan yang Pindah ke AS Usai Raih Medali Emas Olimpiade untuk Indonesia

Simak kisah legenda bulu tangkis Tony Gunawan yang pindah ke AS usai raih medali emas Olimpiade (Foto: Instagram/@t_gun75)

KISAH legenda bulu tangkis Tony Gunawan menarik untuk diulas. Sebab, ia memutuskan pindah ke Amerika Serikat (AS) usai meraih medali emas Olimpiade untuk Indonesia!

Tony merupakan salah satu pebulu tangkis papan atas di sektor ganda putra. Prestasi paling mentereng diraihnya bersama Candra Wijaya dengan meraih medali emas Olimpiade Sydney 2000.

Ketika itu, Tony/Candra mengalahkan Lee Dong-soo/Yoo Yong-sung dari Korea Selatan di partai final. Mereka menang 15-10, 9-15, dan 15-7.

1. Juara Dunia

Tony Gunawan Ist

Setahun kemudian, Tony berhasil menjadi juara dunia bulu tangkis di Sevilla, Spanyol. Berpasangan dengan Halim Haryanto, pasangan itu menaklukkan Ha Tae-kwon/Kim Dong-moon di partai final.

Pada 2002, sebuah keputusan besar diambil Tony. Ia memilih melanjutkan sekolah di Amerika Serikat (AS). Ternyata, ini menjadi sebuah langkah baru dalam kariernya.

2. Alasan Pindah ke AS

Kepada mantan pebulu tangkis Denmark, Hans-Kristian Vittinghus, pria kelahiran Surabaya itu menuturkan alasannya pindah dan menetap di Negeri Paman Sam. Awalnya, ia ingin menempuh pendidikan ilmu komputer.

"Saya ke AS untuk mencoba karier baru. Saya kembali menempuh pendidikan bidang computer science," ujar Tony dalam siaran podcast A Year on Tour with Vittinghus - A Badminton Podcast, dikutip Senin (7/7/2025).

Selain bersekolah, Tony juga melatih bulu tangkis. Ia menjadi pelatih di sebuah klub bernama Orange County Badminton Club.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita Sport lainnya

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |